Diet Cepat dengan Buah-Buahan

diet cepat dengan buah-buahanBuah adalah jenis makanan yang rendah kalori dan rendah lemak tetapi memiliki kandungan serat yang tinggi. Buah sangat baik untuk anda yang menjalani diet sehat secara alami dan ilmiah. Namun beberapa jenis buah tertentu memiliki kandungan yang lebih baik sehingga sangat baik untuk menurunkan berat badan. Jika pada artikel sebelumnya kita sudah membahas tentang manfaat pepaya dalam membantu program diet, maka kali ini kita akan menulis tentang 10 buah yang baik untuk diet.

Diet dengan Sayuran

diet dengan sayuran
Diet cepat adalah cara yang banyak dilakukan orang yang bertujuan untuk mengurangi berat badan dalam waktu singkat. Sedot lemak dan berbagai metode lainnya yang dianggap efektif pun telah dicoba, namun tahukah anda bahwa diet cepat bisa dilakukan dengan sehat dan hemat?
Ya, sayuran bisa menjadi senjata ampuh untuk diet cepat. Sifatnya yang kaya akan vitamin dan rendah kalori merupakan makanan yang cocok untuk diet cepat nan menyehatkan.

Apa Itu Diet?

mengenal lebih dekat diet
Pengertian diet berdasarkan kamus besar bahasa Indonesia adalah aturan makanan khusus untuk kesehatan dan biasanya dilakukan atas petunjuk dokter atau konsultan. Secara umum diet bermakna sebuah usaha untuk menurunkan berat badan dengan mengatur pola makanan dan mengatur asupan nutrisi tertentu.
Ada pengertian diet lainnya gak? Ada dong. Banyak banget pengertian diet diantaranya, diet itu kegiatan membatasi nutrisi ke dalam tubuh dengan sengaja, dengan tujuan menguruskan bentuk tubuh. Bingung? Hehehe, pokoknya garis besarnya diet adalah usaha menurunkan berat badan

Tanda - Tanda Kelebihan Vitamin C

Tanda - tanda kelebihan vitamin c
Vitamin c merupakan vitamin yang mudah larut di dalam air, karena itu vitamin ini mudah hilang melalui air seni dan keringat. Karena itu vitamin c harus diganti tiap hari. Fungsi vitamin c dalam tubuh adalah untuk pertumbuhan, pemulihan kondisi tubuh, serta menangkal radikal bebas penyebab penuaan dini.
Selain itu vitamin c juga merupakan nutrisi penting sebagai antioksidan, membantu perbaikan jaringan tubuh, penyerapan zat besi, mendukung sistem kekebalan tubuh, membantu penyembuhan luka, dan menjaga kesehatan tulang serta tugas-tugas penting lainnya.

Mengenal Penyakit Stroke dan Cara Pencegahannya

Penyakit Stroke dan Cara Pencegahannya
Mengenal penyakit stroke, mulai dari gejala, penyebab dan cara pencegahan. Apa itu stroke? Stroke adalah serangan otak yang timbulnya mendadak akibat tersumbat atau pecahnya pembuluh darah otak. Dengan kata lain penyakit stroke ini merupakan penyakit pembuluh darah otak (serebrovaskuler) yang ditandai dengan kematian jaringan otak (infark serebral) hal ini disebabkan karena adanya penyumbatan, penyempitan atau pecahnya pembuluh darah menuju otak sehingga pasokan darah dan oksigen ke otak berkurang dan menimbulkan serangkaian reaksi biokimia yang akan merusakkan dan mematikan sel-sel syaraf otak.

Buah-buahan Sumber Vitamin C

Buah-buahan Sumber Vitamin C
Selama ini kita mengenal sumber vitamin c terbaik adalah jeruk. Padahal banyak buah-buahan yang mengandung vitamin c lebih banyak dibanding jeruk. Diantaranya adalah buah kiwi, pepaya, dan jambu biji. Selain itu ada buah pepaya yang blackcurrent yang mempunyai kandungan vitamin c cukup tinggi.
Fungsi vitamin c bagi tubuh sangatlah penting untuk pembentukan kolagen,meningkatkan sistem kekebalan tubuh,serta membantu penyerapan zat besi. Kekurangan vitamin c di dalam tubuh bisa mengakibatkan beberapa gangguan kesehatan seperti nyeri sendi dan anemia. Sementara kasus kelebihan vitamin c cukup jarang terjadi, karena vitamin ini termasuk jenis yang mudah larut dalam air, sehingga mudah hilang bersama air seni dan keringat.

Mengenal Manfaat dan Fungsi Vitamin C Bagi Tubuh Kita

Manfaaat Vitamin C Bagi Tubuh Kita
Vitamin c atau atau dikenal dengan asam askorbat ini mempunyai peran yang penting dalam pembentukan kolagen yang membantu meningkatkan sistem kekebalan tubuh serta membantu penyerapan zat besi.
Beberapa studi dan penelitian mengungkapkan fungsi vitamin c dalam menurunkan kadar kolesterol dan memproduksi bahan kimia tertentu pada otak.selain itu, tingginya kandungan antioksidan pada vitamin c juga dapat menangkal radikal bebas yang merusak sel-sel dalam tubuh.

Manfaat vitamin c untuk kulit dan perawatan wajah antara lain sebagai berikut:

Gejala Kekurangan Vitamin C Dalam Tubuh

Gejala Kekurangan Vitamin c Dalam tubuh
Vitamin C adalah nutrisi yang sangat penting bagi tubuh karena fungsinya yang sangat besar bagi kesehatan. Fungsi vitamin  c antara lain meningkatkan kekebalan tubuh dan mencegah flu. Kekurangan vitamin c dalam tubuh menyebabkan beberapa penyakit dan masalah kesehatan lainnya.
Penyakit yang sering umum terjadi akibat kekurangan vitamin c adalah penyakit kudis yang terjadi karena tubuh kekurangan kolagen sebagai rendahnya kadar vitamin c. sariawan, gusi berdarah dan kulit kering juga merupakan indikasi tubuh kekurangan vitamin c.

Obat Herbal Mengobati Sakit Gigi

Obat Herbal Mengobati Sakit Gigi
Sakit gigi tentunya hampir semua orang pernah mengalaminya, sakit gigi memanglah sangat menyakitkan. Ketika anda mengalaminya rasanya sungguh tidak enak sekali, seperti susah tidur, susah makan, sensitive terhadap berbagai suara yang keras karena dianggap bising, mudah marah, konsentrasi yang terganggu ketika bekerja dan bahkan kadang-kadang tidak bisa bekerja dibuatnya.
Sakit gigi juga bisa membuat seseorang menjadi kehilangan kendali karena konsentrasi sudah terganggu sehingga emosi meledak-ledak.
Sakit gigi atau rasa nyeri pada gigi disebabkan oleh berbagai masalah pada gigi dan rahang, seperti karies gigi, gingivitis, atau penyakit rahang, dan masih banyak lagi. Sakit gigi biasanya merujuk pada rasa sakit di sekitar gigi atau rahang terutama sebagai akibat dari kondisi gigi. Dalam banyak kasus, sakit gigi disebabkan oleh masalah gigi, seperti rongga gigi, gigi retak, suatu akar gigi terekspos, atau penyakit gusi. Tingkat keparahan sakit gigi dapat berkisar dari ringan, hingga kronis, tajam dan menyiksa. Rasa sakit dapat diperburuk dengan mengunyah makanan yang terlalu dingin atau panas, kadang-kadang sakit gigi mungkin disebabkan oleh masalah yang tidak berasal dari gigi atau rahang. Sakit di sekitar gigi dan rahang dapat merupakan gejala dari penyakit jantung, telinga, atau sinus.