Sakit gigi tentunya hampir semua orang pernah mengalaminya,
sakit gigi memanglah sangat menyakitkan. Ketika anda mengalaminya rasanya
sungguh tidak enak sekali, seperti susah tidur, susah makan, sensitive terhadap
berbagai suara yang keras karena dianggap bising, mudah marah, konsentrasi yang
terganggu ketika bekerja dan bahkan kadang-kadang tidak bisa bekerja dibuatnya.
Sakit gigi juga bisa membuat seseorang menjadi kehilangan
kendali karena konsentrasi sudah terganggu sehingga emosi meledak-ledak.
Sakit gigi atau rasa nyeri pada gigi disebabkan oleh
berbagai masalah pada gigi dan rahang, seperti karies gigi, gingivitis, atau
penyakit rahang, dan masih banyak lagi. Sakit gigi biasanya merujuk pada rasa
sakit di sekitar gigi atau rahang terutama sebagai akibat dari kondisi gigi.
Dalam banyak kasus, sakit gigi disebabkan oleh masalah gigi, seperti rongga
gigi, gigi retak, suatu akar gigi terekspos, atau penyakit gusi. Tingkat
keparahan sakit gigi dapat berkisar dari ringan, hingga kronis, tajam dan
menyiksa. Rasa sakit dapat diperburuk dengan mengunyah makanan yang terlalu
dingin atau panas, kadang-kadang sakit gigi mungkin disebabkan oleh masalah
yang tidak berasal dari gigi atau rahang. Sakit di sekitar gigi dan rahang
dapat merupakan gejala dari penyakit jantung, telinga, atau sinus.
Penyebab
sakit gigi
Faktor lainnya juga disebabkan oleh seringnya mengkonsumsi
minuman kaleng, atau makan makanan yang terlalu manis, sebagai contoh minuman
kaleng dapat membuat gigi kita keropos dan berlubang, karena zat kimia yang
terkandung di dalamnya. Kandungan asam dari minuman tersebut dapat merusak
lapisan email dan membusukkan gigi anda.
Obat herbal
mengobati sakit gigi
Obat herbal mengobati sakit gigi, menggunakan bahan-bahan
dari alam yang mudah didapat dan berasal dari alam sehingga tidak menimbulkan
efek samping dan lebih ekonomis.
Berikut adalah beberapa obat herbal dari alam yang dapat
dimanfaatkan untuk mengobati sakit gigi.
- Bawang putih
Bawang putih yang selama ini dikenal sebagai salah satu bumbu dapur, ternyata dapat digunakan untuk mengobati sakit gigi. Pemanfaatan bawang putih sebagai obat herbal untuk mengobati sakit gigi adalah dengan memanfaatkan bagian umbinya. Cara pengobatannya ambil satu siung bawang putih dan letakkan di gigi. Lakukan selama 5 menit, kemudian keluarkan bawang putih dan bilas mulut dengan air hangat. - Daun cengkeh
Cengkeh merupakan rempah yang menjadi bahan dalam pembuatan rokok, namun ternyata daun cengkeh memiliki khasiat untuk mengobati sakit gigi. Caranya cuci beberapa helai daun cengkeh, seduh dengan air mendidih, kemudian dilumatkan, peras dengan kain. Basahi kapas dengan cairannya, jejalkan ke lubang gigi yang sakit. - Minyak cengkeh
Pemanfaatan minyak cengkeh sebagai obat herbal untuk mengobati sakit gigi adalah dengan memberikan 2-3 tetes minyak cengkeh ke kapas kemudian gosokkan pada gigi. Jika menggunakan cengkeh, basahi dulu dengan air liur atau kunyah-kunyah sebelum dimasukkan pada gigi. - Cabe rawit
Pernah dengar ungkapan “kecil-kecil cabe rawit” , ungkapan itu sering digunakan untuk menggambarkan sesuatu yang kecil namun memiliki banyak manfaat atau kelebihan. Dalam hal mengatasi sakit gigi, ini bukan sekedar ungkapan. Cabai rawit mengandung senyawa capsaicin yang berfungsi sebagai pereda rasa sakit.Caranya Larutkan cabai ke dalam air panas, celupkan kapas, peras sedikit dan letakkan di gigi. - Getah jarak
Tanaman jarak memiliki banyak manfaat untuk kehidupan manusia. Selain minyak buah jarak yang sekarang sedang diupayakan sebagai bahan bakar alternative, getah dari pohon jarak ternyata berkhasiat untuk mengobati sakit gigi berlubang.
Caranya gampang, hanya dengan meneteskan getah jarak pada gigi yang berlubang. Atau juga bisa dengan mengambil getah jarak menggunakan kapas kemudian masukkan kapas pada gigi yang berlubang
- Akar kangkung
Siapa sangka sayuran yang jika dikonsumsi dalam jumlah banyak ini bisa mengakibatkan kantuk, ternyata juga bisa dijadikan sebagai obat untuk mengobati sakit gigi. Caranya sediakan segenggam akar kangkung, ½ sdt cuka, direbus dengan 1 gelas air. Gunakan air rebusannya untuk berkumur. - Akar meniran
Selama ini kita mengenal meniran sebagai tanaman herbal untuk mengobati penyakit ginjal, gangguan saluran kencing, hepatitis, dan disentri. Namun ternyata akar meniran juga berkhasiat untuk mengobati sakit gigi, caranya : cuci bersih akar meniran, lalu kunyah-kunyah pada gigi yang sakit.
Pilih salah satu dari beberapa obat herbal diatas untuk
mengobati sakit gigi, lakukan sebanyak 2 kali sehari, bila kondisi belum
membaik segera hubungi dokter.
Anda sedang membaca postingan dari Blog Resep Herbal Hembing,silahkan share jika anda merasa artikel ini bermanfaat